Layanan Informasi Publik
POLRES GROBOGAN
POLRES GROBOGAN
- Profil
- Pelayanan
- Pusat Data
- SP2HP
- Dokumentasi
-
e-Inovasi
- Skck Online
- Sim Online
- E-CJS Grobogan
- Inovasi
- Pengaduan
Sebanyak 62 satuan pengaman (satpam) mengikuti pendidikan dan latihan (Diklat) Satpam Gelombang 3 Tahun 2020 tingkat Polres Grobogan. Diklat tersebut berakhir pada Kamis (1/10/2020) ditandai dengan upacara penutupan yang dilaksanakan di Gedung PGRI Kabupaten Grobogan. Hadir dalam upacara penutupan tersebut, Wakapolres Grobogan, Kompol Prayudha Widiatmoko, Kasat Binmas AKP Ahmad Basirun, Pimpinan Cabang PT Gada Total Security, Puji Pramono, serta sejumlah kepala subbag, kepala satuan dan unit di lingkungan Polres Grobogan. Acara penutupan ditandai dengan pelepasan tanda peserta dan penyematan PIN Gada Pratama yang dilakukan secara simbolis oleh Wakapolres Grobogan, Kompol Prayudha Widiatmoko kepada dua peserta diklat. Usai penyematan PIN Gada Pratama dilakukan pengucapan prinsip-prinsip penuntun satpam dan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi. Dalam amanatnya, Kompol Prayudha Widiatmoko mengingatkan kembali tugas-tugas peserta diklat sebagai satpam. Yaitu, membantu tugas pengamanan di lingkungan tempat kerjanya. “Satpam adalah pembantu tugas Polri dalam pengamanan dan mengemban tugas kepolisian terbatas di lingkungan kerjanya.” “Satpam sebagai pembantu pimpinan dalam menjaga keamanan di lingkungan kerjanya. Kami juga berterima kasih kepada para instruktur dalam memberikan pelajaran sesuai kurikulum pada Diklat Satpam kali ini,” kata Kompol Prayudha.